Metromilenialonline.com Palu – Kepemimpinan Hilmi, S.Pd, M.Pd di SMP 15 Palu memang patut diacungi jempol mengingat baru 1,6 tahun menjadi Kepsek sudah banyak prestasi yang didapatkan dari berbagai lomba, baik akademik maupun non akademik. Dan terus mengalami kemajuan dengan adanya sejumlah piagam dan penghargaan yang di boyong setiap kali mengikuti perlombaan termasuk O2SN tingkat nasional di Jakarta tahun 2024. (Rabu, 16/10/24).
Prestasi yang pernah diraih siswa antara lain teku-teku, baca puisi, bela diri, futsal, basket, voli, dan lomba lainnya. Hal ini yang dikonfirmasi oleh media ini di ruang kerjanya Kepsek SMPN 15 Palu. Berkaitan dengan prestasi yang diraih siswanya ia menambahkan keberhasilan tersebut tidak terlepas dari adanya dukungan dari rekan-rekan guru dalam membina siswa dengan penuh keikhlasan karena menyadari adanya tanggung jawab bersama bagi seorang pendidik.
Menurutnya apapun kegiatan sekolah itu tentunya seorang Kepsek sebagai leader harus memahami apa yang perlu menjadi skala prioritas sekolah, sehingga kegiatan tersebut benar bermanfaat adanya bagi siswa maupun untuk sekolah, dan ini sangat fundamental (dasar), serta dibarengi dengan kerja keras, kerja ikhlas dan kerja tuntas atau disebut dengan (3K) tegas Hilmi.
Semuanya itu membutuhkan dukungan yang sangat menginginkan keberhasilan sekolah dalam berbagai kegiatan baik itu kegiatan non akademik maupun akademik, dan ini adalah bukan hanya tanggung jawab sekolah tetapi juga tanggung jawab pemerintah dan masyarakat untuk mendapatkan keberhasilan yang maksimal. SMP 15 saat ini menjadi SMP yang banyak mendulang prestasi 2023 – 2024 dan ini kerja keras dari Hilmi dan para guru lainnya. Urainya (dirwan)