banner 900x900

Masjid Agung Sidrap Jadi Pusat Spiritualitas Silatnas Wahdah Islamiyah 2025

waktu baca 2 menit
Rabu, 9 Apr 2025 01:05 0 7 Bahri Layya

Metromilenial online.com, SIDRAP—Sebagai ikon spiritual dan kebanggaan umat Islam di Bumi Nene Mallomo, Masjid Agung Sidrap resmi dipilih sebagai lokasi utama pelaksanaan Silaturahmi Nasional (Silatnas) Wahdah Islamiyah pada 12 April 2025 mendatang,Rabu 9 April 2025.

Pemilihan Masjid ini bukan sekadar aspek teknis atau logistik, melainkan bagian dari simbol penting: mengembalikan masjid sebagai pusat kebangkitan umat dan peradaban Islam.

Ketua Harian Masjid Agung, H. Bachtiar, menyatakan bahwa pihaknya telah mempersiapkan Masjid sebaik mungkin untuk menyambut para peserta dan tamu dari seluruh penjuru tanah air.

“Kami siap menyambut ribuan tamu dari berbagai daerah. Semoga ini menjadi momentum syiar dan memperkuat citra religius Sidrap,” ujarnya.

Masjid Agung akan menjadi wadah utama ukhuwah, tempat bernaungnya nilai-nilai Islam yang damai, terbuka, dan menyatukan. Tidak hanya sebagai tempat ibadah harian, kini ia tampil sebagai panggung utama silaturahmi nasional yang sarat makna dan spirit persatuan.

Melalui kegiatan ini, Sidrap ingin menunjukkan bahwa kota ini tidak hanya subur secara alam, tetapi juga subur dalam keimanan dan ukhuwah. Kehadiran tokoh-tokoh nasional, ribuan peserta, serta sinergi antara pemerintah dan masyarakat menjadi bukti bahwa Masjid Agung punya tempat istimewa dalam peran peradaban umat.

“Di tengah arus zaman, Masjid Agung Sidrap menjadi mercusuar harapan — memanggil umat untuk kembali merajut persatuan dalam cahaya iman dan ilmu. Di sinilah kita mulai, menuju Indonesia yang lebih berkah.

“Saat ini, Masjid Agung berbenah diri untuk menyambut ribuan peserta yang akan hadir dalam kegiatan tersebut. Pengurus masjid berkolaborasi dgn panitia mempersipakan pembenahan di berbagai sektor area seperti pembenahan parkir, tempat wudhu, tata kelola penempatan jamaah serta bagian yang lainnya. Panitia berkomitmen akan memaksimalkan persiapan untuk kelancaran serta kesukseasn acara tersebut.(Barla/*)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 900x900